Lezatnya Ayam Kampung Ungkep Khas Mbak Melin di Marendal, Wajib Coba!

Menu andalan Rumah Makan Mbak Melin Marendal, Ayam Ungkep. Foto:Puput Julianti Damanik/IMAJI

IMAJI.CO.ID – Sedikit mlipir dari Kota Medan, tepatnya di Marendal, Jalan Kongsi, Kecamatan Deli Tua, Kabupaten Deli Serdang ternyata ada salah satu pilihan kuliner hidden gem bernama Rumah Makan Mbak Melin.

Rumah Makan Mbak Melin ini sudah ada sekitar 22 tahun lalu dengan menu andalannya Ayam Kampung Ungkep dan Belut.

Ayam Kampung Ungkep khas Mbak Melin diracik dengan bumbu yang dipercayai digiling sendiri bukan diblender, lengkap dengan kecombrang dan ditaburi daun kemangi. Rasanya begitu khas, lezat dan membuat mulut tak mau berhenti mengunyah.

Ada juga belut ungkep dan belut cabe ijo yang banyak dipesan. Selain itu ada juga bebek dan beragam seafood.

“Saya sudah lama kemari, sejak 10 tahunan lalu. Kalau kemari pasti pesan ayam kampung ungkep, belut, ayam tangkap dan yang khas itu minuman serainya yang segar kali,” ujar Budi, salahsatu customer yang dijumpai di Rumah Makan Mbak Melin belum lama ini.

Harga satu ekor ayam ungkep sekitar Rp270.000, bisa dimakan ramai-ramai sama keluarga loh, jangan lupa pesan juga sayur genjer, kangkung, tahu goreng dan bakwan jagungnya yah.

Suasana makan di rumah makan ini begitu sejuk loh, lahannya yang luas, pepohonan yang rindang, fasilitas kamar mandi dan mushola yang bersih. Lengkap!

ADVERTISEMENT