IMAJI.CO.ID – Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) melalui brand IM3 kembali menghadirkan Collabonation Talent Hunt. Rangkaian audisi ini diselenggarakan secara online dan offline di puluhan kota seluruh Indonesia mulai Agustus hingga Oktober 2024.
Melalui Collabonation Tour Talent Hunt ini, para finalis terpilih akan berkesempatan tampil di panggung festival musik nasional ddan memenangkan hadiah uang tunai dengan total ratusan juta rupiah.
Pada bulan September ini, empat peserta telah mendapatkan golden ticket untuk tampil di festival musik Pestapora di Jakarta. Salah satu dari mereka juga berkolaborasi secara virtual dengan penyanyi internasional, Oliver Cronin dari Australia, dengan memanfaatkan teknologi internet.
Dan dari Sumatra, para finalis juga berkesempatan untuk menyaksikan festival musik Pestapora di Jakarta ini. Kolaborasi ini menjadi bukti komitmen IM3 dalam menyediakan jaringan optimal untuk mendukung generasi muda Indonesia terhubung dengan berbagai potensi global.
Di penghujung program, pemenang Collabonation Talent Hunt akan berkesempatan merekam lagu bersama musisi dan produser ternama, Dikta dan Lafa Pratomo, setelah melewati Final Show di Jakarta pada bulan November mendatang.
Ajang yang telah lima tahun berjalan ini merupakan wujud dukungan IM3 terhadap perkembangan industri musik tanah air, dengan membuka peluang bagi generasi muda Indonesia.
Hal ini disampaikan oleh EVP Head of Circle Sumatra IOH Agus Sulistio kepada wartawan, Sabtu (5/10/2024). “Antusiasme generasi muda di kota Medan terhadap hadirnya program Collabonation Talent Hunt sangat luar biasa. Ribuan peserta telah mengikuti audisi sejak bulan Agustus lalu,” ujarnya.
Untuk itu pihaknya berharap, audisi yang akan diadakan di 13 titik kali ini dapat menjadi ajang untuk lebih banyak anak muda menunjukkan bakat musik mereka. “IM3 juga terus berupaya untuk mengoptimalkan kapasitas jaringan di perkotaan hingga tingkat kecamatan untuk mendukung pemberdayaan anak muda di industri musik. Kami sangat bersemangat untuk melihat penampilan musik terbaik dari wilayah Sumatra bersaing di tingkat nasional dan menjadi juara,” ujarnya.
Peserta dapat mengikuti audisi secara online melalui IM3 Collabonation, dengan mengunggah video penampilan mereka di website Collabonation Talent Hunt, atau secara offline di berbagai kota hingga November 2024. Audisi offline untuk wilayah Sumatra akan diadakan di lokasi berikut: Bandar Lampung, Metro, Palembang, Pekanbaru, Medan, Banda Aceh, Pematang Siantar, Padang & Jambi.
Di kota Medan, audisi offline dilakukan tanggal 3 Oktober di Adora Convention Hall Medan, yang menghadirkan 38 peserta baik solo maupun band, dan akan hadir juga di Pendopo Fisip USU tanggal 9 oktober nanti.