IMAJI.CO.ID – Akibat longsor yang terjadi di beberapa titik di Sibolangit, akses menuju ke Berastagi melalui Jalan Jamin Ginting lumpuh total. Siapapun baik yang menggunakan roda 4, roda 3, maupun roda 2 tidak dapat melintasinya.
Saat ini Tim Tanggap Darurat tengah sibuk melakukan beberapa upaya evakuasi. Tidak hanya membersihkan material longsor, namun juga menarik sejumlah kendaraan yang tertimbun.
Kapolrestabes Medan Kombes pol Gidion Arif Setyawan mengatakan bahwa di Desa Sembahe, Kecamatan Sibolangit, terdapat banyak titik longsor. Yang paling parah ialah dekat tanjakan PDAM Tirtanadi.
“Hari ini sama-sama pak Dandim Deli Serdang melakukan pengecekkan di titik-titik yang menjadi tempat kejadian. Analisis kita ada sekitar 3 Kilometer dan ada lebih dari 5 titik longsor. Hari ini fokusnya pada evakuasi kendaraan,” kata Gidion, Kamis (28/11/2024).

Pada proses evakuasi pihaknya juga menemukan korban meninggal. Gidion menjelaskan bahwa korban sudah dibawa.
“Kemarin sudah evakuasi beberapa korban, hari ini ada evakuasi bus kemudian kendaraan yang masih tersangkut di titik longsor. Terkendala putus dari bawah dan atas, maka kendaraan yang dari arah Sembahe kita turunkan. Lalu yang di atas kita naikan ke arah tanah Karo,” tutur Gidion.
Kapolrestabes Medan menuturkan bahwa sebisa mungkin pihaknya akan membuat posko. Hal ini merupakan bentuk pelayanan yang akan diberikan kepada masyarakat sekitar.
“Kita akan bikin posko di sini, baik pelayanan terhadap orang hilang kemudian mungkin membutuhkan pelayanan kesehatan,” pungkas Gidion. (EK)